Seruyan– DOMAINRAKYAT.com// Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif menjelang perayaan Tahun Baru, Pamapta II Polres Seruyan melaksanakan Patroli Dialogis Presisi di wilayah Kota Kuala Pembuang, Rabu (31/12/2025).
Kegiatan patroli yang dimulai sekitar pukul 11.00 WIB tersebut dilaksanakan oleh personel Pamapta II bersama piket fungsi Polres Seruyan dengan menyasar sejumlah lokasi strategis, di antaranya Pos Pelayanan Operasi Lilin 2025, perbankan di wilayah Kuala Pembuang, serta Pasar Saik Kuala Pembuang.

Pada kegiatan tersebut, personel melaksanakan patroli dialogis dan pengecekan di Pos Pelayanan Operasi Lilin 2025 guna memantau situasi Kamtibmas, mengecek kesiapsiagaan personel, serta memastikan kelengkapan sarana dan prasarana pendukung dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru.
Patroli kemudian dilanjutkan ke sejumlah objek perbankan dengan melakukan pemantauan aktivitas masyarakat dan lingkungan sekitar, serta berkoordinasi dengan petugas keamanan (satpam) sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan Kamtibmas dan tindak kriminalitas.
Selain itu, personel Pamapta II juga melaksanakan patroli dialogis di Pasar Saik Kuala Pembuang dengan melakukan monitoring dan pengecekan harga kebutuhan pokok (sembako) menjelang perayaan Tahun Baru. Dari hasil pemantauan, harga sembako terpantau relatif stabil, ketersediaan barang mencukupi, serta aktivitas jual beli masyarakat berjalan aman dan lancar.
Dalam setiap kegiatan patroli, personel turut menyosialisasikan layanan Call Center 110 Polres Seruyan kepada masyarakat sebagai sarana pengaduan cepat apabila membutuhkan bantuan kepolisian.
Hasil dari kegiatan patroli dialogis presisi tersebut menunjukkan situasi Kamtibmas di seluruh lokasi sasaran terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran personel Polri di tengah masyarakat mendapat respons positif serta mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga.
Polres Seruyan berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli preventif dan dialogis guna menjaga stabilitas Kamtibmas, khususnya menjelang dan selama perayaan Tahun Baru.