Scroll untuk baca artikel
DaerahSeruyan

Polres Seruyan Gelar Syukuran Kenaikan Pangkat Perwira dan Brigadir Periode 2026

×

Polres Seruyan Gelar Syukuran Kenaikan Pangkat Perwira dan Brigadir Periode 2026

Sebarkan artikel ini

Kuala Pembuang– DOMAINRAKYAT.com// Polres Seruyan menggelar acara syukuran kenaikan pangkat Perwira dan Brigadir Polri periode 2026 yang berlangsung di Aula Patriatama 95 Polres Seruyan, Rabu (31/12/2025) siang.

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 12.45 WIB tersebut berlangsung dengan khidmat dan penuh rasa kebersamaan. Acara syukuran ini dihadiri oleh Kapolres Seruyan, Ketua Bhayangkari Cabang Seruyan, para Pejabat Utama Polres Seruyan, personel Polres Seruyan, Bhayangkari Cabang Seruyan, serta perwakilan insan pers dari PWI Kabupaten Seruyan.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan dan pembacaan doa, dilanjutkan sambutan perwakilan personel yang menerima kenaikan pangkat. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Seruyan menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada seluruh personel Perwira dan Brigadir yang naik pangkat pada periode 2026.

Kapolres menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukanlah sekadar rutinitas, melainkan hasil dari dedikasi, loyalitas, dan disiplin tinggi yang telah ditunjukkan selama melaksanakan tugas. Pangkat baru yang disandang merupakan bentuk kepercayaan dan penghargaan dari institusi Polri, sekaligus anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa yang patut disyukuri bersama.

Lebih lanjut disampaikan bahwa seiring dengan kenaikan pangkat, tanggung jawab dan tuntutan tugas juga semakin besar. Oleh karena itu, seluruh personel diminta untuk terus meningkatkan profesionalisme, kompetensi, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat secara humanis.

Kapolres juga menekankan pentingnya menjaga kehormatan diri dan marwah institusi Polri dengan menjauhi segala bentuk pelanggaran. Setiap personel diharapkan mampu menjadi teladan baik di lingkungan kerja maupun di tengah masyarakat, serta menjaga integritas sesuai dengan pangkat yang disandang.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada keluarga, khususnya suami atau istri, atas dukungan dan doa yang telah diberikan sehingga para personel dapat meraih kenaikan pangkat.

Sebagai simbol rasa syukur, kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng yang diberikan kepada personel tertua dan termuda yang naik pangkat, kemudian ditutup dengan ramah tamah bersama seluruh hadirin.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat semakin mempererat soliditas dan semangat pengabdian seluruh personel Polres Seruyan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!