Scroll untuk baca artikel
DaerahSeruyan

Pastikan Keamanan POLTAR, Satlantas Polres Seruyan Intensifkan Pengaturan Arus Lalu Lintas di Titik Jemput Pelajar

×

Pastikan Keamanan POLTAR, Satlantas Polres Seruyan Intensifkan Pengaturan Arus Lalu Lintas di Titik Jemput Pelajar

Sebarkan artikel ini

KUALA PEMBUANG-– DOMAINRAKYAT.com// Guna menjamin keselamatan peserta didik, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Seruyan mengintensifkan pengaturan jalan raya dalam rangkaian kegiatan POLTAR (Polisi Antar Sekolah), Jumat pagi (09/01/2026). Langkah ini diambil untuk memastikan proses jemput dan antar siswa berjalan aman, tertib, dan kondusif di tengah kepadatan arus lalu lintas pagi hari.

Kasat Lantas Polres Seruyan, Iptu Subronto, S.H., M.A.P., menegaskan bahwa kehadiran personel di lapangan bukan hanya untuk mobilisasi siswa, tetapi juga untuk melakukan manajemen lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan.

Dalam uraian kegiatannya, personel Satlantas melakukan penjagaan dan pengaturan (Gatur) secara ketat di setiap titik kumpul. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir risiko kecelakaan dan memastikan lingkungan sekitar lokasi POLTAR tetap terkendali.

“Fokus utama kami adalah memastikan kegiatan POLTAR ini tidak mengganggu arus lalu lintas umum, sekaligus menjamin adik-adik kita sampai di gerbang sekolah tanpa hambatan. Pengaturan di jalan raya menjadi kunci agar situasi tetap kondusif,” ujar Iptu Subronto.

Berkat pengaturan yang disiplin, seluruh rangkaian kegiatan POLTAR pagi ini berjalan sukses. Arus lalu lintas di sepanjang jalur sekolah tetap mengalir lancar, dan seluruh siswa dapat masuk kelas tepat waktu dengan pengawalan yang aman dari petugas kepolisian.

Interaksi positif antara petugas dan masyarakat pengguna jalan pun tercipta, menunjukkan sinergi yang baik dalam mewujudkan Kamseltibcarlantas di Kabupaten Seruyan. Rencana tindak lanjut, Satlantas akan terus mengoptimalkan pengamanan area jalur sekolah guna menjamin keamanan berkelanjutan bagi generasi penerus bangsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!