Scroll untuk Baca Berita
Pendidikan

Kasat Binmas Tekankan Disiplin dan Bahaya Narkoba Saat Jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 2 Unggulan Tanah Grogot

×

Kasat Binmas Tekankan Disiplin dan Bahaya Narkoba Saat Jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 2 Unggulan Tanah Grogot

Sebarkan artikel ini
Kasat Binmas Tekankan Disiplin dan Bahaya Narkoba Saat Jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 2 Unggulan Tanah Grogot

DOMAINRAKYAT.COM,PASER – Tanah Grogot – Kapolres Paser AKBP Novy Adi Wibowo, S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas Polres Paser AKP H. Kamin, menjadi Pembina Upacara di SMA Negeri 2 Unggulan Tanah Grogot, Senin (03/02/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan dan penyuluhan kepada pelajar dalam rangka membentuk karakter generasi muda yang disiplin dan berakhlak baik.

Dalam amanatnya, AKP H. Kamin menyampaikan pesan Kapolres Paser agar para siswa memiliki rasa tanggung jawab dalam menimba ilmu serta menjauhi berbagai bentuk kenakalan remaja, termasuk penyalahgunaan narkoba, miras, tawuran, dan balap liar.

“Sebagai generasi penerus bangsa, adik-adik harus fokus belajar, menjaga sopan santun, menghormati guru, dan menjauhi hal-hal negatif yang dapat merusak masa depan,” tegas AKP H. Kamin.

Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya disiplin berlalu lintas demi keselamatan diri dan orang lain. Para siswa diimbau untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, tidak menggunakan knalpot bising, serta menghindari penggunaan ponsel saat berkendara.

Dalam kesempatan tersebut, AKP H. Kamin juga memaparkan data kasus penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Paser yang mengalami peningkatan pada tahun 2024 dengan 130 kasus, dibandingkan tahun sebelumnya yang tercatat sebanyak 101 kasus. Sementara itu, angka kecelakaan lalu lintas mengalami penurunan dari 63 kasus di tahun 2023 menjadi 37 kasus pada tahun 2024.

Kapolres Paser melalui Kasat Binmas menegaskan bahwa Polres Paser akan terus hadir di tengah masyarakat, khususnya lingkungan sekolah, untuk memberikan pembinaan kepada para pelajar agar terhindar dari pengaruh negatif yang dapat merusak masa depan mereka.

Upacara bendera yang diikuti oleh kepala sekolah, dewan guru, serta 510 siswa SMA Negeri 2 Unggulan Tanah Grogot ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Kegiatan diakhiri dengan sesi dokumentasi sebagai bagian dari laporan kegiatan pembinaan oleh Polres Paser.

 

Humas Polres Paser