Iklan - Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Follow WhatsApp Channel Domainrakyat.com untuk update berita terbaru setiap hari

Potensi Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari (PPS) yang Menguntungkan

Editor: Tim Redaksi

Kendari, DOMAINRAKYAT.com – Perikanan menjadi salah satu sumber ekonomi terbesar di Indonesia. Sulawesi Tenggara juga menjadi, tempat pertumbuhan ekonomi dalam industri perikanan.

Nur Hapsari dan Tjatoer Welasih (2013) mengungkapkan bahwa “ikan laut yang akhirnya menjadi ikan sisa atau ikan buangan memiliki potensi menjadi pupuk organik”.

Bukan hanya itu saja, fenomena kesadaran manusia terhadap pembuangan sampah di laut selain limbah ikan, menjadi salah satu faktor negative yang harus bersama-sama dipikirkan dan mengambil tindak lanjut tentang bagaimana cara kita dapat memperbaharui laut Indonesia utamanya laut kendari.

Adanya hilirisasi menjadi langkah awal untuk memajukan ekonomi suatu bangsa. Hilirisasi perikanan bisa berdampak besar bagi suatu masyarakat apabila kita dapat mewujudkan sebuah nilai tambah dalam suatu bidang. Sosial, ekonomi dan lingkungan menjadi kumpulan yang saling berkaitan.

Handal Selaras Group (2020) Lingkungan menjadi dampak dari hasil ekonomi yang sedang diwujudkan. Sebuah konsep Doughnut Economy menjadi model ekonomi yang dapat mengedepankan distribusi sumber kekayaan ketimbang redistribusi pendapatan.

Jika lingkungan yang ditinggali suatu makhluk hidup bagus maka, frekuensi yang akan dihasilkan pun juga akan memengaruhi kualitas makhluk hidup.

Fenomena pembuangan sampah baik secara organik maupun anorganik yang dilakukan oleh manusia, kerap kali membawa pengaruh buruk dalam kehidupan laut. Sebuah masalah yang tak akan pernah kunjung usai, jika kita tidak memikirkan solusi bersama. Akan seperti apa dan bagaimana dengan kehidupan laut yang seharusnya kita jaga dan rawat.

Hilirisasi perikanan adalah hal yang harus dimanfaatkan. Majunya sebuah bangsa didasari oleh sumber ekonomi yang mampu tercerahkan masyarakat di sekitarnya.

Lingkungan, sosial dan ekonomi tidak dapat dipisahkan. Lingkungan yang berada di Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari memiliki potensi yang besar sehingga patutlah dikembangkan untuk mendukung hilirisasi dalam sektor perikanan.

(Tulisan ini sedang dilombakan di event Sultra Ecofest 2022 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Sultra di Kendari. Event ini digelar secara online dan dimulai sejak tanggal 20 Juni 2022)

 

Penulis Sri Retno Mulyani